,

Monitoring dan Evaluasi Perangkat Pembelajaran PAI Kecamatan Wagir Semester Ganjil 2023 – 2024

Avatar Muhammad Soleh

Sitirejo, 18 Oktober 2023. KKG PAI Kecamatan Wagir dan Pokja Pengawas PAI Kemenag Kab. Malang mengadakan kegiatan monitorin dan evaluasi perangkat pembelajaran PAI Kecamatan Wagir Semester Ganjil tahun pelajaran 2023-2024. Kegiatan dilaksanakan di SD Negeri 2 Sitirejo, tepatnya di dusun Mbuwek, Sitirejo dimulai dari pukul 07.30 sampai 14.00 WIB.

Kegiatan diikuti oleh segenap guru-guru PAI sekolah dasar se-Kecamatan Wagir. Guru-guru PAI membawa perangkat pembelajaran untuk dimonitoring oleh pangawas. Setelah pengawas memberikan nilai berdasarkan kelengkapan dan kesempurnaan perangkat yang disusun guru memindai dan mengunggah hasil penilaian di link yang disediakan pengawas untuk menjadi bahan evaluasi dan analisis. Pengawas memberikan feedback kepada para guru atasa dasar evaluasi sebagai bahan perbaikan dan penyempurnaan perangkat pembalajaran.

Kegiatan monitoring dan evaluasi bertujuan untuk memberikan pelayanan kepada guru-guru PAI dari pokja pengawas dalam rangka meningkatkan kompetensi dan profesionalitas guru PAI. Diharapkan peningkatan kompetensi ini juga berdampak pada kualitas pembelajaran, sehingga peserta didik mendapatkan pengalaman belajar yang menyenangkan.

Item perangkat yang dimonitoring berdasarkan kurikulum yang digunakan. Kelas 1,2,4, dan 5 menggunakan kurikulum merdeka sedangkan kelas 3 dan 6 masih menggunakan kurikulum 2013.

Komponen administrasi pembelajaran kurikulum 2013 diantaranya adalah:

  • Kalender Pendidikan
  • Rincian Pekan Efektif
  • Program Tahunan
  • Program Semester
  • Silabus
  • RPP
  • KKM
  • Jadwal Mengajar
  • Jurnal Mengajar
  • Daftar Hadir Siswa
  • Daftar Nilai Siswa

Sedangkan komponen administrasi kurikulum merdeka:

  • Program Tahunan
  • Program Semester
  • Capaian Pembelajaran
  • Tujuan Pembelajaran
  • Alur Tujuan Pembelajaran
  • Modul Pembelajaran
  • KKTP
  • Modul Proyek
  • Asesmen

Setelah kegiatan monitoring selesai, pengawas PAI menyampaikan beberapa umpan balik kepada para guru PAI. Bpk. Rochim, S. Ag. dan Bpk. M. Choirul Huda, S. PdI., M. P.d menyampaikan bahwa sebagai wujud syukur kita dijadikan guru salah satunya dengan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan melengkapi perangkat pembelajaran dengan sebaik-baiknya. Selain itu juga disampaikan agar kita terus berusaha berbakti kepada kedua orang tua agar segala urusan dan cita-dimudahkan oleh Allah SWT

Avatar Muhammad Soleh
%d blogger menyukai ini: